Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

MIMPI : Follow Your Dream


Cara kita agar dapat mewujudkan Mimpi
Jangan sepelekan mimpi dan khayalan. Sebab semua itu bisa jadi kenyataan. Asalkan mau berusaha, kita semua bisa mewujudkan mimpi menjadi kenyataan. Caranya dengan mengikuti tips berikut.
  1. Sering Bermimpi. Cita – cita berawal dari mimpi. Kita bisa bermimpi jadi model, penulis, pilot, vokalis band dan lainnya. Mimpi dan angan – angan seperti itu membuat kita bersemangat karena memiliki tujuan hidup.
  2. Sadar Diri. Sebelum medaftarkan diri ke agensi atau ikut audisi untuk menjadi vokalis band, kita perlu melihat dulu apakah kita punya bakat dan modal untuk itu. Jika sadar diri bahwa kita tidak mempunyai modal untuk menjadi model atau menjadi vokalis band karena fisik tidak mendukung, sebaiknya alihkan ke bakat kita yang lain. Jangan sampai kita terobsesi pada satu keinginan padahal kita punya bakat lain yang lebih besar dan terabaikan.
  3. Berani Mencoba. Jika bermimpi menjadi model dan kebetulan memiliki modal fisik yang mendukung, jangan ragu untuk mendaftarkan diri ke agensi. Atau bisa juga dengan mengirimkan foto ke redaksi untuk mengikuti tes foto. Jika kita tidak berani maka kapan kita akan maju??
  4. Coba terus. Jika percobaan “pertama” gagal, jangan berkecil hati untuk kembali mencoba dan mencoba lagi. Kegagalan bukan berarti akhir dari segalanya. Kita hanya belum mendapat kan kesempatan. Modal utamanya adalah “maju terus pantang mundur.”
  5. Perbanyak Lagi Pengalaman. Orang yang tidak pernah mencoba untuk maju jelas ia tidak akan mempunyai prestasi. Kegagalan yang kita alami dijadikan upaya untuk kita lebih mau mencoba lagi, dan membuat kita lebih tahan banting dalam persaingan. Maka dari itu jangan tunda untuk merealisasikan mimpi kita. Kapan lagi jika bukan sekarang?? Gapailah mimpimu, karena hidup berawal dari mimpi.

Posting Komentar untuk "MIMPI : Follow Your Dream"